Kamis, 26 Juni 2014

Dapat Pulsa dari GIVEAWAY



Dapat Pulsa dari Giveaway


Pernah terpikir gak kalau nge-blog bisa dapat hadiah pulsa? Tanpa cara ribet pula?

Awal bikin blog sih untuk mendokumentasikan karya. Jadi kebanyakan yang dipajang di blog http://rohyatisofjan.blogspot ini melulu karya sendiri, untuk dikirim atau gagal kirim ke media cetak, doang. Kadang juga catatan asal atau status di dinding Facebook.

Tidak terlalu paham arti blog apalagi caranya membuat saya “menggiring” diri masuk group untuk blogger di Kumpulan Emak-emak Blogger (KEB), Warung Blogger (WB), Orange Blogger (OB), bahkan dijebloskan oleh Admin Blogger Garut (Bloggar) masuk groupnya hanya karena ketahuan sesama orang Garut (“pemaksaan” Kang Ichsan Silahuddin ini malah membuat kami jadi kenal di dumay, hehe). Lalu setengah ngotot mendaftar di Blogger Energy (BE) setelah melihat banner-nya di blog orang. Masuk BE enggak mudah, loh, ada syarat dan ketentuan anggota yang harus dipatuhi. Promo boleh, asal jangan lupa blogwalking (BW)! Sila tengok web-nya di sini.

Benar-benar gak tahu untuk apa dan bagaimana saja group-group itu. Ikut (atau maksa ikut) untuk belajar. Dibawa enjoi saja. Meski jarang promo di sana. Eh, kok malah melantur.

Sebagai blogger pemula niat belajar agar bisa mengisi sekaligus mendesain blog itu malah mendamparkan saya pada dunia Giveaway alias GA! Alkisah, dari klik suatu blog lalu baca-baca tulisan peserta GA bertema benda yang bisa bicara, jadi mupeng ikutan tapi sayangnya gak punya benda yang dinamai, hehe.

Lupa apa nama blog-nya, kami enggak temanan di dumay. Dan waktu itu gak ingat apa sempat menulis komen. Soalnya masih pelaku silent reader, bingung haruskah ikutan komen pada blog orang yang gak dikenal. :p

Namun siapa nyana, dari kunjungan itu bikin saya kecanduan ikut GA. Doi yang barangkali sesama pencandu GA pasang beberapa banner lomba GA itu di halaman blog-nya. Ada banner produk kosmetik, tapi setelah baca syarat dan ketentuannya, kok tak pas bagi saya. Rada ribetlah. Beralih mengeklik banner GA Batik Madura. Syarat dan ketentuannya gampang. Jadi saya ikutan. Untung-untungan karena sudah mepet DL.

Saya nyaris lupa kalau tidak lihat timeline di kotak surel, ada Twitter masuk yang menyebut nama saya. Kepo tentunya. Dan bengong baca pengumuman agar mengeklik tautan yang dibagikan di Twitter. Eh, alhamdulillah saya terpilih juga meski cuma dapat hadiah pulsa 5 ribu. Deg-degan bacanya dari atas ke bawah. Gak terlalu kecewa karena kalah. Lah, yang lain giat banget main promo. Sedang saya cuma pendatang baru di dunia per-blog-an yang iseng ikut-ikutan giveaway!

Saya harus berterima kasih pada Mak Dwi Puspita, sang empunya hajatan, karena mengadakan GA yang mudah diikuti bagi newbie kurang gaul macam saya. Jadi semangat untuk ikut berbagai lomba GA lainnya.

Kalah dan menang sudah biasa, paling sering kalah kuis buku yang diadakan penerbit di Facebook. Belum rezeki saja, ‘kali.

Dan petualangan GA saya tak berhenti meski hadiahnya kecil-kecilan, kayak buku atau pulsa atau apa saja yang enggak mewah. Bagi saya ikut GA itu sudah merupakan anugerah. Berasa jadi blogger beneran, hoho.

Terakhir dapat pulsa lagi dari hajatan blog Muhammad Fathur Rosiy berhadiah CD One Direction dan pulsa 50K. Lumayan, 10 ribu! Padahal cuma menulis detail mengenai gambaran rumah idaman di kolom komentar postingan pengumuman GA-nya. Hebat banget Rosiy itu, pelajar SMK bangunan dengan seabrek prestasi dan usia belum genap 17 tahun. Jadi, ikutan, ah. Meski sempat ribet dan 2 kali gagal poskan komen karena jaringan.

Rosiy bageur, semoga tambah rezeki dan kian berprestasi. Aamiin.

Saat menulis ini, masih ada banyak tugas menanti. Selain tulisan untuk dikirim ke media massa cetak demi dapat honor agar bisa bantu suami, sedang kelimpungan cari ide agar bisa ikut GA dan lomba blog lagi, hehe.***

Limbangan, Garut, 26 Juni 2014

#Giveaway



4 komentar:

  1. saya juga kurang gaul, wkkwkwk jarang2 nemu internet buat onlen, jd terisolir dari dunia perblogingan. Sering denger juga beberapa grup-grup tersebut di atas. Tapi g tau itu apaan. :3 *ditabok.
    salam kenal, saya tunggu kunjungannya di blog saya. Kebetulan lagi ngadain GA pulsa juga nih. :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam kenal juga, Ipud Cantik. makasih sudah berkunjung dan mengundang saya ikut GA-nya. Insya Allah akan salat istikharah dulu, hihi, biar ide kian kinclong diasah.
      Sudah berkunjung alias blogwalking (BW) balik dan kasi komen. Yah, mencoba menerapkan kode etik di antara sesama blogger tentang arti BW itu. Dulu mah silent reader, hehe.
      Soal group, coba klik tautan yang terpasang di postingan ini atau klik banner yang dipajang di bagian bawah halaman blog.
      mari jadi orang gaul. ;)

      Hapus
  2. ikut lomba blog saya yang disponsoro Lumia aja, Mak. Keren2 hadiahnya :)

    http://www.kekenaima.com/2014/06/4th-giveaway-honestly-tunjukkan-lumia-mu.html

    BalasHapus
    Balasan
    1. Makasih sudah mampir dan mengundang, Mak. Tapi sayangnya saya tak punya Lumia dan teman dekat juga enggak. Beli mah gak kuat modal, hehe.

      Hapus

Terima kasih telah berkunjung, silahkan tinggalkan jejak persahabatan berupa komentar agar bisa menjalin relasi sebagai sesama blogger. Soalnya suka bingung, SILENT READER itu siapa saja, ya? :D